Podosari - PILKADES SERENTAK KABUPATEN KENDAL TAHUN 2022

PILKADES SERENTAK KABUPATEN KENDAL TAHUN 2022

Tahapan Pemilihan Kepala Desa Kabupaten Kendal Serentak Tahun 2022 adalah Penetapan dan Pengambilan Nomor Urut Calon Kepala Desa Podosari. Berdasarkan Rapat Pleno Pada Hari Jum'at Tanggal 14 Oktober 2022 telah dilaksanakan Penetapan yang dipimpin oleh Ketua P2KD dan pengambilan Nomor Urut Calon, sebagai berikut:

Nomor Urut 1 = Bapak Sanuri

Nomor Urut 2 = Bapak Tony Aribowo

Pada kesempatan pagi hari ini juga dihadiri oleh Tim Monitoring dari Dispermasdes Kabupaten Kendal, Tim Pengawas dan Pengendali Pilkades Serentak hadir Bp. Helyudin, S.IP (Camat Cepiring), Polsek Cepiring dan Koramil 05 Cepiring berserta para peserta Rapat Pleno yang terdiri dari Pemdes Podosari, RT/RW, BPD, Karang Taruna, PKK, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Podosari.

Dalam sambutannya Tim Pengawas dan Pengendali menyampaikan dan memberikan pesan kepada para calon untuk mengembangkan olahraga dan menciptakan suasana pemilihan yang kondusif dan tertib.

Setelah Penetapan dan Pengambilan Nomor Urut dilanjutkan membaca deklarasi Damai oleh kedua Calon Kepala Desa secara bergantian dan dilanjutkan Foto bersama.


Dipost : 14 Oktober 2022 | Dilihat : 326

Share :